KKG Gugus Ki Hajar Dewantoro Pracimantoro Kupas Asesmen Pembelajaran

Kelompok Kerja Guru (KKG) Gugus Ki Hajar Dewantoro Pracimantoro menyelenggarakan Kegiatan Kolektif Guru (KKG) pada Kamis, 11 Agustus 2022 yang diikuti oleh 58 guru kelas dari 11 Sekolah Dasar di wilayah Gugus Ki Hajar Dewantoro Pracimantoro. Kegiatan tersebut dilaksanakan di SD Negeri 1 Watangrejo, Pracimantoro yang beralamat di Pringwatang, Watangrejo.

Kegiatan kolektif guru pertemuan ketiga belas ini mengupas materi Asesmen Pembelajaran yang diselenggarakan secara luring atau secara langsung disampaikan oleh Sutrisno selaku Pengawas TK/SD Kecamatan Pracimantoro. Kegiatan diawali dengan pembukaan oleh Larso, guru SD Negeri 1 Watangrejo selaku modertor. Acara diawali dengan menyanyikan Lagu Kebangsaan Indonesia Raya, dilanjutkan dengan berdoa bersama.

Agenda berikutnya adalah pembahasan materi. Narasumber mengawali dengan membaca puisi karya Soekarno yang berjudul Aku Melihat Indonesia. Pertemuan hari ini melanjutkan materi Asesmen Pembelajaran melanjutkan pertemuan sebelumnya tentang ruang lingkup penilaian. Narasumber kali ini membahas Pengolahan Nilai Pengetahuan dan Nilai Keterampilan. Pengolahan nilai KI 3 (pengetahuan) beserta rumus masing-masing serta penentuan predikat. Contoh penentuan deskripsi rapor ditentukan berdasarkan capaian nilai KD tertinggi dan terendah. Pelaporan pengolahan penilaian KI 4 (keterampilan) dengan teknik praktik, produk, dan proyek. Contoh penentuan deskripsi rapor ditentukan berdasarkan capaian nilai KD tertinggi dan terendah. Contoh penulisan KI 3 dan KI 4 pada rapor dilanjutkan pemanfaatan pengolahan nilai dan tindak lanjut.

Peserta tetap antusias mengikuti kegiatan tersebut sampai selesai. Informasi dari ketua KKG, Winarni, mengucapkan terima kasih kepada pemateri yang sudah berkenan mengisi sampai pertemuan ketiga. Pertemuan selanjutnya dilaksanakan di SD Negeri 1 Watangrejo sampai pertemuan keenam belas.