KKG Ahmad Dahlan Pracimantoro Pacu Peningkatan Kompetensi Guru

Pandemi Covid-19 sampai saat ini belum mereda, sehingga pembelajaran tatap muka belum dapat dilaksanakan. Namun demikian, upaya guru untuk meningkatkan kualitas pembelajaran harus terus dilakukan. Tim Kreatif KKG Gugus KH Ahmad Dahlan Kecamatan Pracimantoro melaksanakan kegiatan Video Conference (Vicon) dengan Platform Microsoft Teams. Peserta vicon meliputi Kepala Sekolah dan Guru dari setiap sekolah di wilayah Gugus KH Ahmad Dahlan Kecamatan Pracimantoro (Selasa, 01-09-2020).

Kegiatan daring tersebut membahas materi yang bertajuk “Penelitaian Tindakan Kelas (PTK) dalam rangka peningkatan kompetensi guru” dengan narasumber Suyanto, M.Pd. (Kepala Sekolah SDN 3 Pracimantoro). Adapun yang bertugas sebagai host adalah Imam Sudarmadi, S.Pd., dan moderator oleh Tri Istanto, S.E.

Dalam paparannya, Suyanto, M.Pd. menyampaikan dengan jelas tentang pentingnya bagi guru untuk berupaya melakukan tindakan guna peningkatan mutu pembelajaran, sehingga berdampak pada peningkatan prestasi belajar siswa. Upaya perbaikan dan peningkatan mutu pembelajaran tersebut penting untuk ditindaklanjuti dengan suatu tindakan penelitian. Lebih lanjut, narasumber juga memaparkan langkah-langkah dalam penyusunan laporan Penelitaian Tindakan Kelas (PTK). Dimulai dari mengidentifikasi dan merumuskan masalah, menganalisis masalah, merumuskan hipotesis tindakan, membuat rencana tindakan dan pemantauannya, melaksanakan tindakan dan mengamatinya, serta mengolah dan menafsirkan data.

Kegiatan KKG daring tersebut diikuti kurang lebih 59 peserta yang berasal dari 10 sekolah di lingkup Gugus KH Ahmad Dahlan Kecamatan Pracimantoro, antara lain : SD Negeri 1 Pracimantoro, SD Negeri  3 Pracimantoro, SD Negeri  4 Pracimantoro, SD Negeri  5 Pracimantoro, SD Negeri  1 Sambiroto, SD Negeri  3 Sambiroto, SD Negeri  1 Jimbar, SD Negeri  2 Jimbar, SD Muhammadiyah PK dan SDIT Nurul Huda Pracimantoro. Kegiatan Vicon yang berlangsung kurang lebih 2 jam (dimulai dari jam 09.00 s.d. 11.00) diikuti oleh bapak dan ibu guru pendidik di lingkup Gugus Sekolah KH Ahmad Dahlan Kecamatan Pracimantoro dengan penuh semangat.

Memasuki sesi tanya jawab, beberapa pertanyaan disampaikan kepada narasumber melalui moderator baik secara langsung maupun melalui kolom chat. Narasumber menanggapi dan memberikan jawaban secara lugas sehingga mudah dipahami dan dimengerti oleh partisipan dalam kegiatan webinar yang dilaksanakan KKG Gugus KH Ahmad Dahlan. Melalui kegiatan KKG tersebut, diharapkan ada peningkatan kompetensi guru salah satunya dalam menyusun laporan Penelitaian Tindakan Kelas (PTK). Upaya peningkatan kompetensi guru melalui wadah KKG tersebut  diharapkan dapat menjadi solusi dari berbagai permasalahan yang dihadapi dalam kegiatan pembelajaran.