Dinas P dan K Sosialisasi Akreditasi PAUD Tahun 2024

Pada tahun 2024 ini yang menjadi sasaran Akreditasi dari BAN PAUD di Kabupaten Wonogiri ada 150 satuan pendidikan. 24 RA dibawah Kementerian Agama dan 136 PAUD dibawah Dinas P dan K Kabupaten Wonogiri. Dinas P dan K menggelar sosialisasi Akreditasi PAUD selama 2 hari, pada  2 Mei 2024 dan 6 Mei 2024 bekerjasama dengan BAN PAUD PDM Provinsi Jawa Tengah. Kegiatan digelar di Gedung Aula Dinas P dan K Kabupaten Wonogiri.

Sriyanto selaku Kepala Dinas P dan K, membuka secara resmi Kegiatan Sosialisasi Akreditasi BAN PAUD PDM Provinsi Jawa Tengah pada Senin (2 Mei 2024). Hadir sebagai Narasumber dari BAN PAUD PDM Provinsi Jawa Tengah pada sosialisasi akreditasi tahap 1, Kamis, 2 Mei 2024 yaitu Sumarna dan Asfiyah Fadhiastanti. Sedangkan untuk tahap 2, Senin, 6 Mei 2024 Samsudi dan Dewa Cindhy Hapsari.

Akreditasi adalah kegiatan penilaian untuk menentukan kelayakan satuan dan atau program pendidikan kesetaraan berdasarkan penilaian mutu layanan pendidikan. Dasar hukum Permendikbudristek No. 38 Tentang Akreditasi Pendidikan Anak Usia Dini. Pendidikan Dasar dan Pendidikan Menengah. Sasaran akreditasi PAUD tahun 2024 prioritas untuk PAUD yang belum diakreditasi atau re-akreditasi sebelum tahun 2018. Pada tahun 2018-2023 Hasil Akreditasi PAUD di Kabupaten Wonogiri adalah Akreditasi A ada 44 satuan pendidikan, Akreditasi B ada 443 satuan pendidikan, Akreditasi C ada 70 satuan pendidikan, dan 3 satuan pendidikan yang tidak tercatat, jadi total ada 560 satuan pendidikan PAUD yang telah terakreditasi.

Catatan penting :

Bagi seluruh satuan pendidikan yang telah ditetapkan sebagai sasaran Akreditasi baik yang memenuhi maupun yang tidak memenuhi persyaratan umum/khusus tetap dilakukan proses akreditasi sampai akhir.