Pembelajaran GEMAS, Inovasi Baru  SMP Negeri 2 Girimarto

Pembelajaran Matematika masih dirasa kurang menyenangkan bagi sebagian besar siswa. Ini menjadi tantangan para guru, termasuk di SMP Negeri 2 Girimarto. Menjawab tantangan ini, SMP Negeri 2 Girimarto luncurkan inovasi Pembelajaran Matematika Berdiferensiasi GEMAS (Games Edukatif, Menyenangkan, dan Asyik).

Inovator Pembelajaran Matematika Berdiferensiasi GEMAS, Ankai Wahyuni Tanjung Handayani, menyatakan bahwa pembelajaran kurang menyenangkan bagi siswa disebabkan metode pembelajaran yang kurang bervariasi, materi disampaikan dengan kurang menarik, penggunaan media pembelajaran yang minim, serta guru yang belum dapat mengenali minat siswanya.

“Guru biasanya  belum menggunakan strategi yang sesuai dengan minat dan bakat serta gaya belajar siswa,” jelas Ankai.

Menurut Ankai, inovasi ini menerapkan pembelajaran diferensiasi, yaitu pembelajaran di mana guru menggunakan berbagai metode pengajaran untuk memenuhi kebutuhan individual setiap siswa sesuai dengan kebutuhan mereka.

“Kebutuhan tersebut dapat berupa pengetahuan yang ada, gaya belajar, minat, dan pemahaman terhadap mata pelajaran,” imbuh Ankai.

Kepala SMP Negeri 2 Girimarto, Agus Dwianto, menjelaskan bahwa inovasi pembelajaran yang menyenangkan dengan games edukatif dikolaborasikan dengan pembelajaran berdiferensiasi sesuai dengan kebutuhan siswa.

“Inovasi pembelajaran ini dapat menjadikan Matematika sebagai pelajaran yang menyenangkan dan bermakna bagi siswa,” tambah Agus.

Agus menambahkan dampak dari inovasi pembelajaran ini adalah meningkatnya minat belajar dan prestasi Matematika. “Tak hanya itu, inovasi ini menjawab stigma mengenai pembelajaran Matematika yang dirasa menakutkan, para siswa justru merasa senang karena inovasi ini,” pungkas Agus. (AD)